Malam Takbiran di Jambi Terpantau Aman Kondusif

    Malam Takbiran di Jambi Terpantau Aman Kondusif

    JAMBI - Situasi kamtibmas dan arus lalu-lintas pada malam takbiran, Minggu (30/3) di Provinsi Jambi terbilang kondusif dan lancar.

    Kapolda Jambi Inspektur Jenderal Krisno Holomoan Siregar menyatakan itu kepada wartawan seusai berkeliling memantau suasana malam takbiran di Kota Jambi.dan mengecek Pos Pengamanan Operasi Ketupat 2025  di dekat pintu Tol Bayung Lencir - Tempino (Baleno), Desa Sebapo, Kecamatan Mestong, Kabupaten Muaro jambi, Minggu malam.

    "Kita bersama Pak Gubernur Jambi, Pak Danrem dan sejumlah pejabat daerah terkait, malam ini sengaja keliling untuk memantau siatuasi kamtibmas.Dan Alhamdulillah, aman dan kondusif. Kita berharap kondisi aman, damai dan nyaman ini terus terwujud selama suasana Perayaan Idul Ftiri, " ujar Krisno.

    Sebelum keliling memantau, Kapolda Krisno Holomoan Siregar, bersama Gubernur Jambi Al Haris, dan pejabat Forkopimda,   lebih dulu mengikuti zoom meeting dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, mengenai situasi kamtibmasmalam takbiran secara nasional.

    Sebelum meninggalkan lokasi Pospam Sebapo, Kapolda Krisno menyerahkan bingkisan kepada para personel TNI, Polri dan petugas instansi terkait yang melakukan tugas pengamanan di Pospam Sebapo.(Sp)

    polda jambi irjen pol krisno holomoan siregar malam takbiran kondusif jamhi
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Dihadiri Wakapolda, Warga Ramaikan Salat...

    Artikel Berikutnya

    Cek Harga Sembako, Kapolda Jambi Sambangi...

    Berita terkait